Cara Natural Meningkatkan Atau Mendapatkan Visitor Organik - Setiap pemilik situs/blog tentu berharap kalau situs/blognya bisa mendapatkan trafik dan visitor yang bersumber dari mesin pencarian atau yang disebut dengan trafik organik. Baik itu trafik yang berasal dari mesin pencari google, yahoo dan bing dan lain-lain. Sebab bagaimanapun itu sebaik-baik trafik adalah trafik yang secara natural datang dari kata kunci yang di tulis oleh calon pengunjung di mesin pencarian.

Namun untuk mencapai semua itu tentu tidak semudah membalikan telapak tangan, ada metode-metode khusus yang harus dilakukan yang mungkin belum banyak dipahami dan diketahui oleh sebagian pemilik dan penulis blog. Maka dari itu dikesempatan ini saya akan berbagi sebuah tips, bagaimana cara mendatangkan dan mendapatkan trafik atau visitor organik secara natural ke situs/blog anda.

Cara Natural Meningkatkan Atau Mendapatkan Visitor Organik

Untuk mendapatkan dan mendatangkan trafik organik, tentu saja blog dan konten/artikel anda harus tampil di halaman paling atas mesin pencari, atau paling tidak harus berada di halaman pertama dengan nomer urut antara 1 sampai dengan 10. Sebab jika situs/blog dan artikel anda berada di halaman 2 (dua) dan seterusnya, skemungkinan sangat kecil untuk bisa mendapatkan trafik organik.

Artikel terkait: Kumpulan Backlink Gratis Berkualitas Dari Google Pagerank Tinggi

Nah agar artikel blog bisa muncul di google dan mesin pencarian lainnya paling atas, tentu ada beberapa langkah yang harus anda persiapkan, agar lebih jelasnya silahkan simak penjelasan berikut ini.

Cara mendatangkan dan mendapatkan visitor/trafik organik secara natural/alami


1. Riset kata kunci atau keyword
Hal pertama yang harus anda lakukan adalah melakukan riset kata kunci atau keyword yang akan digunakan untuk membuat judul artikel. Anda harus benar-benar jeli mencari kata kunci yang paling banyak dicari oleh pengguna internet, dalam hal ini adalah pengguna mesin pencari. Usahakanlah dalam menerapkan kata kunci harus mencari yang tingkat pencariannya tinggi namun tingkat persaingannya rendah atau sedang.

Artikel Terkait: Tips Sekali Daftar Google Adsense Langsung Diterima (FULL APPROVE)

2. Siapkan konten original (asli)
Setelah anda menemukan keyword yang dirasa tepat untuk ditembak atau dibuat judul artkel, hal selanjutnya yang harus anda lakukan adalah menyiapkan konten asli atau original. Perlu Anda ketahui, jangan sesekali tertarik untuk melakukan teknik re-write atau tulis ulang dari artikel yang ada di situs/blog orang lain. Karena semakin kesini mesin pencari sudah semakin canggih, bisa membedakan mana konten asli dan mana konten hasil rewrite.

Walaupun anda punya cukup keahlian yang super dalam meracik konten agar terlihat dan terkesan asli, namun nilai unik dari artikel tersebut akan sangat rendah, hal itu yang akan menyebabkan artikel anda sulit untuk berada diposisi terbaik dan tentunya sulit juga untuk mendapatkan visitor dan trafik organik seperti yang anda harapkan.

3. Buatlah konten berkualitas
Jika anda sudah siap dengan konten yang asli atau original, langkah selanjutnya adalah anda harus membuat konten yang berkualitas. Berkualitas dalam hal ini adalah konten yang yang mampu memberi solusi dari pertanyaan yang di tulis oleh setiap calon pengunjung. Dengan cara demikian niscaya para pengunjung yang datang ke blog/situs anda akan tertarik untuk kembali datang dikemudian hari, otomatis anda sudah membuat konten yang akan mendatangkan trafik organik secara terus menerus.

4. Libatkan SEO dalam membuat konten atau artikel
Kata kunci yang bagus, konten yang original dan konten yang berkualitas saja tidak cukup untuk mampu mendapatkan trafik organik, karena bisa atau tidaknya artikel anda tersebut dirayapi, di indeks dan ditampilkan di halaman pertama mesin pencari, kalau anda mampu memenuhi apa yang di inginkan oleh mesin pencari.

Oleh sebab itu dalam pembuatan setiap artikel anda wajib melibatkan SEO (Search Engine Optimization) kedalamnya. Nah jika anda belum paham cara bagaimana membuat konten artikel dengan melibatkan SEO di dalamnya, silahkan baca beberapa artikel saya berikut ini:




5. Gunakan teknik memasukan kata kunci kedalam artikel
Sebenarnya hal ini masih termasuk kedalam teknik SEO, anda harus piawai dalam menyisipkan kata kunci kedalam artikel yang anda buat. Dan jangan sembarangan untuk memasukan kata kunci secara asal, ada cara dan aturan-nya, karena kalau salah dalam jumlah dan cara menempatkan kata kunci, daripada artikel anda dimunculkan dan mendapatkan trafik organik, justru sebaliknya, artikel dan bahkan situs/blog anda akan diacuhkan oleh mesin pencari.

Artikel terkait: Kumpulan Backlink Gratis Berkualitas Dari Forum Indonesia

6. Buatlah konten yang beragam
Yang dimaksud "Beragam" artinya banyak macamnya atau banyak jenisnya, semakin banyak dan beragam artikel yang kita tulis maka kesempatan untuk mendapatkan trafik organik yang banyak akan semakin terbuka, pengunjung situs/blog anda bisa datang dari berbagai kata kunci yang sudah anda buat dalam konten yang beragam tersebut.

7. Rawat kesehatan situs/blog
Dalam beberapa kasus yang banyak dialami oleh sebagian blogger yaitu, konten yang telah mereka buat sudah cukup bagus, sudah original, sudah beragam, sudah melibatkan SEO, namun tidak juga mampu tampil di halaman pertama mesin pencari, ternyata penyebabnya adalah situs/blognya kurang sehat.

Kurang sehat yang saya maksud adalah terlalu banyak link error, link mati, dan kesalahan-kesalahan di webmaster tools yang menyebabkan sulitnya situs/blog dan artikel untuk dirayapi dan di indeks secara sempurna oleh mesin pencari googel, sehingga segiat apapun anda membuat konten dengan mengikuti semua arahan saya diatas, tetap situs/blog anda tidak akan mampu mendapatkan trafik organik yang memuaskan.

Artikel Terkait: Keyword Tool Gratis Yang Bisa Kalian Gunakan Untuk Riset Kata Kunci


Demikian yang bisa saya jelaskan tentang Cara Natural Meningkatkan Atau Mendapatkan Visitor Organik. Walau sangat singkat serta masih banyak kekurangan, semoga artikel ini ada manfaatnya untuk kita semua.

Post a Comment

أحدث أقدم